Search

Ada Pandemi Corona, 38 Perusahaan Cari Dana dari Pasar Modal - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa Efek Indonesia menyatakan setidaknya 38 perusahaan menggalang dana dari pasar modal. 22 perusahaan dalam daftar pipeline yang akan mencatatkan saham perdana atau initial public offering (IPO) dan 16 perusahaan akan menerbitkan obligasi.

Data yang disampaikan BEI per Senin, 6 April 2020, ke-22 perusahaan tersebut terdiri dari 12 perusahaan dengan kategori besar atau memiliki aset di atas Rp 250 miliar.

Sebanyak 7 perusahaan lainnya dalam kategori sedang dengan aset berkisar Rp 50 miliar hingga Rp 250 miliar dan 3 perusahaan dengan kategori kecil dengan aset di bawah Rp 50 miliar.


Secara rinci, jika dilihat secara sektoral, ada 7 perusahaan di sektor perdagangan, jasa dan investasi. Sektor terbanyak selanjutnya adalah properti, real estate, dan konstruksi bangunan dengan 5 calon perusahaan tercatat. Selanjutnya adalah sektor keuangan, industri barang konsumsi, industri dasar dan kimia serta perkebunan masing-masing 2 perusahaan. Lainnya adalah infrastruktur, utilitas dan transportasi dan sektor aneka industri.
Sementara itu, untuk penerbitan obligasi dan sukuk korporasi di pipeline BEI terdapat 17 penerbitan dari 16 perusahaan dengan nilai emisi mencapai Rp 23,05 triliun. Tidak hanya itu, BEI juga mengantongi 5 penerbitan reksa dana yang dapat diperdagangkan di bursa (ETF) dan 1 DIRE.

Secara terpisah, Vice President PT Artha Sekuritas Indonesia, Frederik Rasali berpendapat melangsungkan rencana penawaran umum saham perdana di tengah pandemi COVID-19 berisiko lebih tinggi mengingat ketidakpastian pasar keuangan masih tinggi akibat pandemi.

"Tentunya risiko lebih tinggi pada tahun ini. Bila calon emiten sudah ada calon pembeli besar, tentunya lebih mudah mencapai target IPO. Namun bila belum ada sama sekali, seharusnya saat ini lebih riskan karena investor lebih ingin pegang cash karena ketidakpastian global," kata Frederik kepada CNBC Indonesia, baru-baru ini.

Namun dia menjelaskan, pertimbangan IPO perusahaan pasti sudah dipertimbangkan matang sejak lama oleh masing-masing perusahaan termasuk pertimbangan risiko pasar.

"Persiapan untuk IPO saya yakin tidak dalam 3 bulan ini, tapi bisa saja sudah dilakukan sejak akhir tahun 2019," katanya menjelaskan.

[Gambas:Video CNBC]

(hps/hps)

Let's block ads! (Why?)



"cari" - Google Berita
April 08, 2020 at 02:18PM
https://ift.tt/2XhlfT9

Ada Pandemi Corona, 38 Perusahaan Cari Dana dari Pasar Modal - CNBC Indonesia
"cari" - Google Berita
https://ift.tt/35Ruyv1
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ada Pandemi Corona, 38 Perusahaan Cari Dana dari Pasar Modal - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.