Search

Cari PRT Makin Sulit Saat Corona, Ini Sebabnya! - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Himbauan social distancing yang diterapkan pemerintah nyatanya juga mempengaruhi masyarakat yang kesulitan dalam mendapatkan pekerja rumah tangga (PRT). Alasan terkuatnya adalah keputusan pemerintah yang melarang penyaluran PRT kepada perusahaan maupun masyarakat yang membutuhkan.

Pada 1 April lalu, keluar Surat Edaran dari Direktur Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Kementerian Tenaga Kerja tentang Penghentian Sementara Penempatan Tenaga Kerja Antar Kerja Antar Daerah (AKAD).

Dalam surat edaran tersebut, alasan pemerintah melarang penyaluran PRT untuk sementara adalah demi mencegah semakin luasnya penyebaran virus corona. Sehingga diambil langkah tegas yakni langsung dalam bentuk pelarangan.


"Untuk mencegah dan memutus mata rantai persebaran serta mengurangi risiko COVID-19 yang disebabkan oleh mobilitas penduduk/pekerja dari satu wilayah ke wilayah lainnya di Indonesia, maka diminta agar Perusahaan pengguna tenaga kerja Antar Kerja Antar Daerah (AKAD) dan Lembaga Penempatan Tenaga Kerja Swasta (LPTKS) melakukan penghentian sementara Penempatan Tenaga Kerja Antar Daerah (AKAD," tegas bunyi surat yang ditandatangani Plt Dirjen Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Aris Wahyudi.

Hal ini tentu menyulitkan bagi penyalur tenaga kerja. Di saat banyak orang yang memilih social distancing, maka kehadiran orang baru untuk membantu pekerjaan menjadi pertimbangan pengguna PRT.

"Sekarang udah relatif nggak ada permintan," kata Ketua Asosiasi Pelatihan Pekerja Seluruh Indonesia (APPSI) Mashudi kepada CNBC Indonesia, Jumat (3/4).

Ia mengungkapkan, selain banyak perusahaan yang tidak lagi menyerap tenaga kerja, beberapa diantaranya juga memilih tutup. "Yang tutup sementara ya 30% dari 500 yang ada," sebutnya.

[Gambas:Video CNBC]

(gus)

Let's block ads! (Why?)



"cari" - Google Berita
April 03, 2020 at 07:47PM
https://ift.tt/34cWuJh

Cari PRT Makin Sulit Saat Corona, Ini Sebabnya! - CNBC Indonesia
"cari" - Google Berita
https://ift.tt/35Ruyv1
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cari PRT Makin Sulit Saat Corona, Ini Sebabnya! - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.