Search

Cerita Petugas Damkar Sukabumi Cari Piton yang Ngumpet di Pohon - Detiknews

Sukabumi -

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Sukabumi kembali menyisir ular piton berukuran besar yang dicurigai ngumpet di balik rimbunnya pohon karet munding atau karet kebo di Jalan Arif Rahman Hakim (Araha), Kota Sukabumi, Jawa Barat.

Sejumlah petugas Damkar terlihat bergelantungan di batang pohon tua setinggi sekitar 30 meter. Sesekali mereka menyibak rimbunnya daun dan memapas batang pohon yang menjuntai. Menurut pengakuan Edi, salah seorang tim penjinak reptil Damkar Kota Sukabumi ,terdapat beberapa lubang yang diduga jadi tempat persembunyian ular tersebut.

"Jadi ada beberapa lubang dalam jumlah banyak, tapi lubang-lubang itu mengarah ke akar bagian bawah pohon. Lubang paling bawah makin besar dan langsung masuk ke tanah yang berdekatan dengan aliran sungai mengarah ke gorong-gorong," tutur Edi, Jumat (24/4/2020).

Dalam video yang sempat viral, ular itu memang berukuran cukup besar. Melata itu merayapi batang pohon dan masuk ke balik akar dan batang di bagian puncak pohon. Hingga saat ini sosok ular itu belum juga ditemukan oleh petugas.

Kepala Damkar Kota Sukabumi Hendar Iskandarsyah mengaku sudah tiga kali berupaya mencari ular yang diduga bersarang di dalam pohon tersebut. Ia berniat mengevakuasi ular dan melepas ke lokasi yang jauh dari lingkungan masyarakat.

"Sudah beberapa kali disisir. Kita pakai cara pengasapan, kemudian mengerahkan personel naik ke atas. Namun ternyata cukup sulit dan ular itu tidak kita temukan. Videonya kan memang viral, nah kita khawatir kalau tidak dievakuasi ularnya malah membuat resah warga di lingkungan ini," ungkap Hendar.

Pohon Karet Tempat Ngumpet PitonPohon karet tua ini menjadi tempat persembunyian ular piton. (Foto: Syahdan Alamsyah/detikcom)

Let's block ads! (Why?)



"cari" - Google Berita
April 24, 2020 at 08:19PM
https://ift.tt/3aCWkMS

Cerita Petugas Damkar Sukabumi Cari Piton yang Ngumpet di Pohon - Detiknews
"cari" - Google Berita
https://ift.tt/35Ruyv1
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cerita Petugas Damkar Sukabumi Cari Piton yang Ngumpet di Pohon - Detiknews"

Post a Comment

Powered by Blogger.