Search

Untuk Pilkada Tangsel, Hanura Cari Kandidat yang Mau Dongkrak Kualitas SDM - Kompas.com - KOMPAS.com

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Partai Hati Nurani Rakyat ( Hanura) telah membuka penjaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan sejak Senin (25/11/2019), lalu.

Meski mengaku tak memiliki kriteria khusus dalam menjaring bakal calon, namun Hanura akan membidik pendaftar yang memiliki visi dan misi dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).

"Kriteria khusus tidak ada, yang penting mensejahterakan rakyat Tangsel. Karena bicara infrastruktur dan kesehatan saya fikir sudah cukup baik. Mungkin ke depan lebih ke sumber daya manusia yang lebih baik," kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura, Amar di kantornya kawasan Ruko Golden Road, Lengkong Gudang, Serpong, Tangsel, Sabtu (7/12/2019).

Menurut Amar, calon yang nantinya akan dipilih juga harus memiliki kriteria yang mumpuni, tidak terkecuali merakyat.

Namun, kata Amar, dalam menentukan calon itu DPC Hanura Tangsel tak memiliki peranan banyak karena hanya memiliki jatah satu kursi di DPRD dalam Pemilu 2019 lalu.

Karena berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada, syarat parpol mendaftarkan pasangan calon harus memenuhi perolehan paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPRD, atau 25 persen dari akumulasi perolehan suara sah dalam pemilu anggota DPRD di daerah yang bersangkutan.

Baca juga: Setelah Putri Maruf Amin, Benyamin Juga Kembalikan Formulir Penjaringan ke Hanura

"Sehingga mungkin kita akan melihat nanti rekom partai lain yang sudah mendapat rekom sehingga kiga bisa berperan aktif dalam rangka pengungsungan wali kota dan wakil wali kota. Tapi untuk (pembahasan koalisi) belum," tutur Amar.

Hanura telah membuka penjaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan selama sejak Senin (25/11/2019) hingga Selasa (3/12/2019).

Namun, untuk pengembalian formulir penjaringan akan berakhir pada Sabtu (7/12/2019) hingga pukul 00.00 WIB.

Terakhir, baru ada delapan nama yang mengembalikan dari 12 orang mengambil formulir.

Baca juga: Buka Penjaringan Calon Wali Kota Tangsel, Hanura Beri Peluang untuk Kader Internalnya

Let's block ads! (Why?)



"cari" - Google Berita
December 07, 2019 at 04:32PM
https://ift.tt/2LsRuIo

Untuk Pilkada Tangsel, Hanura Cari Kandidat yang Mau Dongkrak Kualitas SDM - Kompas.com - KOMPAS.com
"cari" - Google Berita
https://ift.tt/35Ruyv1
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Untuk Pilkada Tangsel, Hanura Cari Kandidat yang Mau Dongkrak Kualitas SDM - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.